Israel Dilanda Badai Salju Dahsyat, Akses ke Puluhan Kota Terputus Tel Aviv- Ba...

Israel Dilanda Badai Salju Dahsyat, Akses ke Puluhan Kota Terputus



Tel Aviv- Badai salju dahsyat melanda wilayah Israel. Akses ke puluhan kota di negara tersebut terputus akibat hujan salju yang terlampau lebat.

Perusahaan Listrik Israel menuturkan, sekitar 29 ribu rumah di seluruh wilayah Israel tidak mendapat aliran listrik akibat badai salju ini. Sekitar 13 ribu rumah di antaranya berada di wilayah Yerusalem.

Seorang ahli meteorologi setempat menyatakan Israel sedang dilanda badai salju terdahsyat sejak tahun 1879 silam. Demikian seperti dilansirAFP, Sabtu (14/12/2013).

Kepolisian setempat menyebutkan, sebanyak 45 kota dan desa di wilayah utara Israel terputus aksesnya dari wilayah lain akibat salju yang terlalu tebal. Polisi juga menyatakan, ada sekitar 200 pengguna jalan yang berhasil diselamatkan sepanjang Jumat (13/12) setelah terjebak salju.

Pada Jumat (13/12) tengah malam, jalan raya di wilayah Ayalon yang menghubungkan wilayah Tel Aviv dengan kota-kota lainnya ditutup selama 2 jam karena sungai meluap. Dua jalan raya utama yang menuju ke Yerusalem juga ditutup untuk kedua arah.

Sebagian besar jalan raya utama di wilayah Israel mulai bersih dari salju pada Sabtu (14/12) ini. Namun warga masih diimbau untuk tinggal di rumah dan menghindari berkendara di jalanan. Layanan kereta api dari Yerusalem menuju ke Tel Aviv dan Haifa, hari ini, terpaksa ditutup akibat salju tebal.

Secara terpisah, juru bicara kepolisian setempat melaporkan seorang bayi keturunan Arab-Israel meninggal dunia dalam kebakaran rumah di wilayah Lod. Kebakaran dipicu oleh pemanas yang rusak. Sedangkan pada Jumat (13/12) malam, seorang warga (37) wilayah Rishon Letzion dilaporkan meninggal dunia saat memperbaiki atap rumahnya yang bocor.

0 komentar:

Posting Komentar